Pages

Senin, 15 Oktober 2012

Kamu Datang Hanya Untuk Menghilang #1


Hampir enam bulan. setengah tahun mungkin bukan hitungan waktu yang lama untuk sebuah penantian. Tapi bukanlah waktu yang sebentar pula. Apa lagi untuk sekedar alas an yang bahkan tak ku ketahui. Sungguh tak bias ditolerir. Aku butuh kata, aku butuh kalimat entah apalah itu dari mu.

Ada dendam apa kamu kepadaku ?

Sampai dititik manakah kamu akan mengakhiri ini semua ?

Mungkin, kalau boleh jujur, aku pernah tak rela kau bersama orang lain. Tapi bukan berarti aku berhenti mendoakanmu untuk bahagia. Dengan cara apa pun.

Benar adanya, setelah pembicaraan buntu malam itudan hari-hari setelajnya. Kamu memintaku untuk lebih realistis dan merelakan. Iya, merelakan impian kita-mungkin impianku seorang- yang kubangun di atas pondasi yang kamu bilang rapuh. Tapi, dari mana kekuatan itu datang ? kalau bukan darimu juga.

Lihatlah, kau yang pada awalnya begitu terlihat peduli dan menyayangiku, kini memilih pergi. Kau sebagai penyemai benih kepercayaan dan cinta itu berlalu begitu saja. Seseorang yang bersumpah dan berjanji tak akan pernah mengecewakanku bukan hanya menjauh tapi menghilang.

Akun social media tempat pertama kali kau menyapaku pun tak lagi aktif. Kontak blackberry pun menghilang. Email dan Ym pun kamu block. Bahkan nomor handphone yang kamu akui sebagai nomor lama yang mati matian kamu pertahankan kau matikan. 
Segitunya kah ?

1 comments:

Dini Haiti Zulfany mengatakan...

ujian kesabaran yang belom abis ye kak :(

semoga segera berlalu dan cepat dikasi kejelasan same yg bersangkutan..

Posting Komentar

 

Copyright © diendong. Template created by Volverene from Templates Block
WP by WP Themes Master | Price of Silver